You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Cililitan Berharap Direlokasi ke Rusun
.
photo doc - Beritajakarta.id

Warga Cililitan Berharap Direlokasi ke Rusun

Warga bantaran Kali Hitam, Kelurahan Cililitan, Jakarta Timur berharap bisa direlokasi ke rumah susun (Rusun). Ini lantaran lokasi tempat tinggal mereka kerap dilanda banjir saat musim hujan.

Kami berharap Pemprov DKI segera merelokasi warga ke rumah susun, seperti warga bantaran kali lainnya

Nurhidayat (42), salah seorang warga RT 06/07 Cililitan mengatakan, warga RW 06 dan 07 menginginkan adanya relokasi ke rumah susun. Sebab sejak tahun 1992, rumahnya menjadi langganan banjir. Bahkan ketinggian air bisa mencapai tiga meter saat puncaknya musim hujan.

“Kami berharap Pemprov DKI segera merelokasi warga ke rumah susun, seperti warga bantaran kali lainnya. Kami siap direlokasi asalkan lahan atau rumah kami dibebaskan dan mendapatkan ganti rugi yang layak,” ujar Nurhidayat, Senin (16/11).

Warga Bantaran Kali Sekretaris Direlokasi ke Rusun

Menanggapi hal tersebut, Lurah Cililitan, Sabdo Kurnianto berjanji akan menindaklanjuti usulan warganya. Setidaknya ia akan melaporkan ke wali kota dan berharap segera diteruskan kepada gubernur DKI. Sebab diakuinya, kawasan di RW 06 dan 07 menjadi langganan banjir setiap Ciliwung meluap.

“Kawasan ini mirip seperti Kampung Pulo di Kampung Melayu. Setiap hujan deras air dari Ciliwung mengalir ke Kali Hitam dan meluap ke pemukiman warga,” kata Sabdo.

Menurutnya, setiap Kali Ciliwung meluap, air selalu mengalir berlawanan arah di Kali Hitam. "Luapan air biasanya juga membawa sampah. Setelah surut sampah tersangkut di jembatan dan rumah-rumah warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik