You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sampah di Kali Ciliwung Rawajati di Bersihkan
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

20 Truk Angkut Sampah dari Kolong Flyover Kalibata

Sampah yang tersangkut di kolong Flyover Kalibata, Jalan Raya Kalibata, Kelurahan Rawajati, Pancoran diangkut Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air Dinas Kebersihan DKI Jakarta.

Sudah mulai bersihkan sejak pukul 05.30 dan sampai saat ini sudah 20 truk sampah yang berhasil diangkut

Pengelola UPK Badan Air Dinas Kebersihan Wilayah Jakarta Selatan, Rohmat mengatakan, diperkirakan sampah yang berasal dari Bogor dan Depok memenuhi kali Ciliwung pukul 01.00, sebab pukul 22.00 masih bersih dan tidak ada sampah semua sekali.

"Sudah mulai bersihkan sejak pukul 05.30 dan sampai saat ini sudah 20 truk sampah yang berhasil diangkut," kata Rohmat saat ditemui di lokasi, Senin (16/11).

3 Mesin Penyaring Sampah di Pintu Air Cililitan Rusak

Dikatakan Rohmat, untuk membersihkan sampah tersebut pihaknya mengerahkan dua unit eskavator dan 15 truk untuk. Diperkirakan penangkutan akan rampung Selasa (17/11) besok.

"Kemungkinan besok baru selesai dengan catatan di Bogor tidak hujan, kalau hujan sampah akan bertambah lagi," ujarnya.

Untuk mempercepat proses pembersihan, sampah yang telah diangkut dikirim ke Dipo di Jalan Perintis, Jakarta Timur dan selanjutnya dibawa menggunakan truk besar ke Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat.

"Sampahnya kami buang ke Dipo Perintis untuk mempercepat proses pengangkut, selanjutnya dibawa ke Bantar Gebang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4015 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1745 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1555 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1418 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik