You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Buruh Long March, Lalin di Jl Raya Bekasi Tetap Lancar
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Ratusan Buruh Bergerak Menuju Tuprok

Sekitar 500 buruh yang tergabung dalam Gerakan Buruh Indonesia-Komite Aksi Upah (GBI-KAU) melakukan long march dari gedung Balai Rakyat, Cakung menuju Kawasan Industri Pulogadung.

Kami akan bergabung ke Tugu Proklamasi untuk menyuarakan tuntutan kami yakni kenaikan upah

Sambil beteriak yel-yel, ratusan buruh ini menyusuri Jl Raya Bekasi menuju Kawasan Industri Pulogadung. Rencananya, mereka akan bergabung dengan ribuan buruh lainnya untuk menggelar aksi di Tugu Proklamasi (Tuprok), Menteng, Jakarta Pusat. Aksi long march berlangsung tertib dengan kawalan 200 personel kepolisian.

"Kami akan bergabung ke Tugu Proklamasi untuk menyuarakan tuntutan kami yakni kenaikan upah," ujar Nur Fahrozi, kordinator lapangan aksi long march, Jumat (20/11).

Demo Buruh di Depan Istana Dibubarkan Paksa

Kapolres Jakarta Timur, Kombes Pol Umar Faroq, mengatakan aksi long march kaum buruh ini terbilang tertib. Terlebih, sepanjang perjalanan mereka dikawal petugas. "Kami kerahkan 200 personel gabungan dari Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Timur untuk pengamanan aksi demo buruh ini," katanya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4279 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1836 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1696 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1630 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1613 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik