You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Djarot Buka Porprov VII di GOR Ciracas
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Atlet Porprov Diminta Junjung Nilai Sportivitas

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat membuka Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) DKI Jakarta ke-7, di Gelanggang Olahraga (GOR) Ciracas, Jakarta Timur, Senin (23/11). Ajang tahunan bergengsi tersebut diikuti 2.624 atlet dari lima wilayah kota dan satu kabupaten di DKI Jakarta.

Sebagai atlet terbaik di wilayah masing-masing, saya yakin mereka bisa menjunjung tinggi sportivitas

Djarot berharap, ribuan atlet yang akan berlaga di 21 cabang olahraga menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas selama bertanding.

"Sebagai atlet terbaik di wilayah masing-masing, saya yakin mereka bisa menjunjung tinggi sportivitas. Mereka juga sudah mempersiapkan diri untuk bertanding," ujar Djarot.

Porprov DKI, Jaksel Andalkan Wushu

Dikatakan Djarot, atlet DKI tidak pernah membuat malu daerahnya, baik di DKI maupun di luar. Terbukti, saat PON di Riau, DKI berhasil menjadi juara umum. Kemudian pada PON 2016 di Jawa Barat nanti juga pihaknya optimis DKI akan kembali meraih juara umum.

Sementara, Ketua Penyelenggara Porprov VII DKI, Bambang Musyawardana mengatakan, usia atlet dibatasi maksimal 18 tahun.

"Kompetisi ini untuk mencari atlet berbakat dan berprestasi untuk dibina lebih lanjut oleh KONI DKI," ujar Bambang.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4273 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1832 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1681 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1612 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1608 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik