You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pohon Beringin Sempal Timpa Mobil Jazz
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Mobil Honda Jazz Tertimpa Dahan Pohon

Sebuah dahan pohon angsana sempal di Jalan Tanah Abang 3, Kelurahan Petojo Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (30/11) sore. Dahan pohon angsana itu menimpa kaca depan sebuah mobil Honda  Jazz warna merah bernopol D 1375 QH hingga retak-retak.

Memang di lokasi sedang banyak kendaraan parkir. Pohonnya sempal karena angin yang cukup kencang sejak sore hari

"Memang di lokasi sedang banyak kendaraan parkir. Pohonnya sempal karena angin yang cukup kencang sejak sore hari," kata Kamal, Lurah Petojo Se‎latan.

Diguyur Hujan, Jakarta Tergenang 10-20 Cm

Sebanyak 20 personel petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum Kelurahan Petojo Selatan langsung diterjunkan ke lokasi untuk melakukan pembersihan. Diketahui dahan pohon yang melintang di jalan tersebut sempat membuat kendaraan kesulitan melintas.

"Pemilik kita minta agar membuat surat permohonan ke Dinas Pertamanan untuk mengajukan ganti rugi. Saat ini dahan yang sempal sudah kita evakuasi," ujar Kamal.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Anung Siap Ikuti Prosesi Pelantikan Sebagai Gubernur DKI

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2711 personTiyo Surya Sakti
  2. Jakarta International Stadium Resmi Jadi Markas Persija

    access_time20-02-2025 remove_red_eye2260 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1777 personNurito
  4. Kebakaran di Gedung Pasar Raya Blok M Berhasil Dipadamkan

    access_time19-02-2025 remove_red_eye1077 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1060 personBudhi Firmansyah Surapati