You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ngetem, Angkutan Umum di Stasiun Tebet di Tertibkan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Mangkal di Stasiun Tebet, 8 Angkutan Umum Diderek

Ketahuan mangkal sembarangan, tepatnya di depan Stasiun Tebet, Jalan Abdullah Syafei, sebanyak delapan angkutan umum diderek petugas Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan, Kamis (3/12).

Penindakan dilakukan karena angkutan umum yang mangkal di depan stasiun membuat arus lalu lintas tersendat

Angkutan umum yang diderek yakni, enam Mikrolet 44 rute Jatinegara-Karet Kuningan dan dua Metromini S 52 rute Kampung Melayu-Stasiun Cakung.

"Penindakan dilakukan karena angkutan umum yang mangkal di depan stasiun membuat arus lalu lintas tersendat," kata Slamet Dahlan, Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan.

40 Angkutan Umum di Pondok Labu Ditindak

Dahlan menambahkan, dalam penertiban tersebut pihaknya melibatkan  TNI dan Polri. Ke depan penindakan terhadap angkutan umum yang berhenti sembarangan akan terus dilakukan.

"Penderekan ini untuk membuat efek jera dan akan kami lakukan terus," ujar Dahlan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2280 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati