You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       Lurah Meminta Warga Dilibatkan Dalam Pembangunan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Perbaikan Dermaga Pulau Pramuka Harus Cepat

Pihak Kelurahan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara meminta agar perbaikan Dermaga Utama Pulau Pramuka bisa cepat dilakukan. Jika tidak, kondisi cuaca yang ekstreme bisa menghambat perbaikan tersebut.

Kini sudah memasuki musim angin barat. Kalau tidak segera diperbaiki, sangat berbahaya

"Kini sudah memasuki musim angin barat. Kalau tidak segera diperbaiki, sangat berbahaya," ujar Ardani, Lurah Pulau Panggang, Senin (21/12).

Menurut Ardani, hingga saat ini pengerjaan perbaikan dermaga masih belum maksimal. Karena baru material untuk perbaikan yang tiba di lokasi. "Materialnya sudah menumpuk tapi tukangnya belum nampak," ucapnya.

Dermaga Pulau Pramuka Ditutup

Ardani mengusulkan, untuk mempercepat pengerjaan bisa memberdayakan warga sekitar pulau. Selain menghemat waktu, ini juga dapat menjadi lapangan pekerjaan untuk warga di Kelurahan Pulau Panggang.

"Kita meminta agar pembangunanya melibatkan warga setempat, kan jadi lapangan pekerjaan buat warga. Karena harusnya bisa lebih cepat, sebab Pulau Pramuka kan pusat pemerintahan dan tujuan wisata," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik