You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Penghargaan Kantin Sehat Diberikan Kepada Tiga SD
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

3 Sekolah di Pulau Seribu Raih Penghargaan

Tiga sekolah di Kabupaten Kepulauan Seribu menyabet penghargaan kantin sehat dari Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama.

Syaratnya kantin harus menjual makanan bebas bahan pengawet dan sehat

Ketiga sekolah tersebut yakni, SDN Pulau Kelapa 01 Pagi, SDN Pulau Panggang 02 Pagi dan SDN Pulau Harapan 01 Pagi.

Kasi Pendidikan Dasar dan Pendidikan Luar Biasa (PLB) Sudin Pendidikan Kepulauan Seribu, Solikin mengatakan, tiga sekolah itu menjadi contoh dalam memberikan layanan makanan sehat berupa jajanan bebas zat berbahaya.

Djarot Ingin Ada Kantin Sehat di Sekolah

"Syaratnya kantin harus menjual makanan bebas bahan pengawet dan sehat," ujarnya, Selasa (22/12).

Ia menambahkan, ke depan seluruh sekolah di Kabupaten Kepulauan Seribu dari SD, SMP, SMA dan SMK wajib melakukan pembinaan kepada kantin sekolah agar menjajakan jajanan sehat.

"Bila perlu seluriuh sekolah wajib memiliki kantin agar jajanan mudah terkontrol," tandasnya.

Sekadar diketahui, penilaian kantin sehat telah dilakukan tim penilai sejak lama, dan penghargaannya sendiri akan diserahkan langsung Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama Rabu (23/12) di Balai Kota DKI Jakarta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1148 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye969 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye895 personBudhi Firmansyah Surapati