You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 RPTRA Meruya Utara Telah Siap 99 Persen
.
photo Septradi Setiawan - Beritajakarta.id

RPTRA Meruya Utara Telah Siap 99 Persen

Pengerjaan beberapa fasilitas di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) RW 04, Kelurahan Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat, terus dikebut. Saat ini, kesiapan seluruh fasilitas di RPTRA tersebut telah mencapai 99 persen.

Sebagian besar sudah siap, saat ini tinggal pengecatan saja, saya yakin besok sudah beres

Wakil Wali Kota Jakarta Barat, M Zen memastikan, RPTRA tersebut rencananya akan diresmikan langsung Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, Selasa (29/12) besok.

"Sebagian besar sudah siap, saat ini tinggal pengecatan saja, saya yakin besok sudah beres karena saat ini sedang dikerjakan oleh PPSU," ujar M Zen saat memantau lokasi RPTRA, Senin (28/12) sore.

Pengerjaan RPTRA Meruya Utara Terus Dikebut

Kepala Bagian Kesejahtraan Sosial Jakarta Barat, Silvia Nuraini mengatakan, untuk menambah kelengkapan RPTRA, saat ini pihaknya tengah berupaya menambah jumlah rak buku serta perlengkapan bagi para ibu menyusui.

"Saya cek, PKK Mart masih kurang rak, tapi untuk ruang menyusui sebagian sudah ada botol minuman, paling akan kita tambah buku-buku untuk perpustakaan, yang jelas kami sudah siap," katanya.

Lurah Meruya Utara, Pangestu Aji menambahkan, untuk mempercepat pengerjaan finishing RPTRA tersebut, pihaknya mengerahkan semua petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) yang berjumlah 60.

"Iya 60 PPSU itu kami minta untuk mengerjakan finising RPTRA seluas 2.000 meter itu, seperti pengecatan, merapikan rumput serta menata beberapa ruangan dan fasilitas lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3544 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1422 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1205 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye938 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye922 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik