You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Budi Kaliwono Jabat Dirut PT Transjakarta
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Budi Kaliwono Jabat Dirut PT Transjakarta

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama akhirnya memberhentikan Direktur Utama PT Transportasi Jakarta (Transjakarta), Antonius Kosasih, lantaran kinerjanya dinilai tidak maksimal.

Tentunya DKI harus menyiapkan tranportasi publik, agar masyarakat Jakarta beralih ke Transjakarta

Budi Kaliwono kemudian ditunjuk menjadi Direktur Utama PT Transjakarta yang baru. Penggantian jabatan ini diharapkan dapat menjadikan Transjakarta lebih maju dalam meningkatkan pelayanannya demi target 1 juta penumpang per hari.

Kepala Badan Penanaman Modal dan Promosi (BPMP) DKI Jakarta, Catur Laswanto mengatakan, penggantian dirut dan pengurus PT Transjakarta ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja perusahaan ini lebih maju lagi. Apalagi tingkat kemacetan lalu lintas di Jakarta sangat tinggi dibutuhkan kerja keras direktur yang baru agar target penumpang 1 juta per hari dapat tercapai.

Bos Cipaganti Dinominasikan Jadi Dirut Transjakarta

"Karena tingkat kemacetan di Jakarta cukup tinggi. Tentunya DKI harus menyiapkan tranportasi publik, agar masyarakat Jakarta beralih ke Transjakarta," ujar Catur, saat jumpa pers di kantor PT Transjakarta di Jl Letjen Sutoyo, Cawang, Jakarta Timur, Kamis (7/1).

Dasar penunjukan Budi Kaliwono sebagai Dirut PT Transjakarta, karena yang bersangkutan memiliki jejak rekam yang sangat baik. Ia lama berkecimpung di dunia transportasi dan financing. Sehingga pengalaman tersebut dapat dijadikan modal untuk mengelola Transjakarta ke depan.

Kepada Budi Kaliwono, Catur meminta agar secepatnya membenahi Transjakarta. Seperti armada rusak tidak boleh ada lagi dan secepatnya mengadakan pembelian armada baru. Perawatan bus juga harus ditingkatkan agar tidak ada lagi bus yang mogok di jalan atau bahkan terbakar.

Kemudian, untuk meningkatkan kinerja, Budi Kaliwono juga harus mampu melakukan koordinasi dengan unit terkait. Seperti Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKD), Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI hingga dengan Ditlantas Polda Metro Jaya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2082 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1255 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1205 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1063 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati