You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Air Ciliwung Kini Bisa Dikonsumsi Warga
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Air Ciliwung Kini Dapat Langsung Diminum

Air Kali Ciliwung di wilayah Bidaracina, Jatinegara, Jakarta Timur, kini dapat langsung diminum warga. Menariknya, warga tak perlu membayar alias gratis. Air tersebut merupakan bantuan dari Kodam Jaya bersama Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina.

Prinsipnya kami hanya ingin mengajak masyarakat agar sama-sama menjaga kebersihan kali. Tidak membuang sampah sembarangan ke kali

Ya, di wilayah RW 02 Bidaracina, saat ini memang terdapat tangki air bersih berkapasitas 1.500 liter. Air di dalam tangki ini bisa langsung diminum warga lantaran sudah dilakukan proses penyulingan. Berdasarkan hasil penelitan di laboratorium, air tersebut sangat layak untuk diminum.

Komandan Kodim 0505 Jakarta Timur, Letkol Inf Bagus Tri Wibowo mengatakan, penyediaan tempat penyulingan air Ciliwung menjadi air layak minum ini untuk membantu masyarakat. Warga cukup mengantre membuka kran yang tersedia di dalam tangki tersebut, sudah mendapatkan air bersih.

Normalisasi Kali Ciliwung di Bukit Duri Dimulai Awal Januari

“Dengan adanya tangki air bersih hasil penyulingan ini diharapkan warga lebih peduli terhadap kebersihan Kali Ciliwung. Kemudian warga mau merawat dan menjaga Ciliwung,” ujarnya, Selasa (12/1).

Tangki penyulingan air bersih tersebut dapat memproduksi air bersih sekitar empat hingga lima liter per menit. Adapun daya tampung tangki maksimal 1.500 liter. Air tersebut telah melalui tahap filtrase, menggunakan karbon dan disaring ulang menggunakan membran ultra filtrase serta diolah lagi dengan proses reserve osmosis.

Vice President CSR PT Pertamina, Kuswandi mengatakan, program penyulingan air bersih Ciliwung ini merupakan program pertama yang dilakukan oleh PT Pertamina. Pihaknya akan melakukan evaluasi lagi lantaran ke depannya program seperti ini akan diterapkan di sejumlah lokasi di Indonesia.

"Prinsipnya kami hanya ingin mengajak masyarakat agar sama-sama menjaga kebersihan kali. Tidak membuang sampah sembarangan ke kali. Karena nyatanya, air Ciliwung yang terlihat kotor, ternyata setelah diproses penyulingan, layak untuk diminum,” ujar Kuswandi.

Toni (52), salah seorang warga  RW 02 Bidaracina, mengaku sangat terbantu adanya tangki air bersih ini. Setidaknya pengeluaran untuk pembelian air bersih, kini tidak ada lagi.

“Awalnya kami ragu mengonsumsi air dari tangki ini. Apa iya, air Ciliwung bisa dikonsumsi untuk diminum. Setelah diuji coba dan diyakinkan, ternyata benar,” ujar Toni.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik