You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Hadiri Groundbreaking Kereta Cepat
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Basuki Hadiri Groundbreaking Kereta Cepat

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama ikut menghadiri groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan kereta api cepat Jakarta-Bandung, di Walini, Bandung Barat, Kamis (21/1). Groundbreaking akan dilakukan oleh Presiden RI Joko Widodo.

Jadi kami utamakan pembangunan kereta cepat dan MRT terlebih dahulu

Selain peletakan batu pertama, pada acara yang sama juga diresmikan pembangunan sentra ekonomi koridor Jakarta-Bandung. Sebelumnya Basuki menunda pembangunan Light Rail Transit (LRT), karena secara bersamaan akan dibangun kereta cepat Jakarta-Bandung.

"Jadi kami utamakan pembangunan kereta cepat dan MRT terlebih dahulu," kata Basuki, beberapa waktu lalu.

Rel kereta cepat ini terbentang sepanjang 142 kilometer dari Jakarta ke Bandung. Proyek ini menelan biaya hingga Rp 70 triliun. Nantinya, kereta cepat akan terintegrasi dengan Mass Rapid Transit (MRT) di kawasan Bandung Raya dan LRT Jabodetabek.

 

Integrasi dinilai mampu menghadirkan pertumbuhan kawasan bisnis baru atau Transit Oriented Development (TOD) dan membantu mengatasi persoalan transportasi di kawasan Bandung dan Jabodetabek yang penduduknya mencapai 28 juta jiwa.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1541 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1516 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1122 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1081 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1043 personDessy Suciati