Mulai 1 Juni, Jadwal Perjalanan KRL Jabodetabek Ditambah
Terhitung mulai 1 Juni 2014, PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) menambah jadwal perjalanan kereta rel listrik (KRL)
dari semula 598 perjalanan setiap hari menjadi 654 perjalanan.KRL akan ditambah sekitar 56 loop, sehingga jumlah perjalanan kereta api 645
Direktur Operasi PT KAI Commuter Jakarta (KCJ), Apriono Cresnanto mengatakan, dengan penambahan perjalanan ini bisa memperpendek headway atau waktu tunggu commuter line. "KRL akan ditambah sekitar 56 loop, sehingga jumlah perjalanan kereta api 645," kata Apriono, Senin (26/5).
Dikatakan Apriono, penambahan jumlah perjalanan ini diperuntukkan untuk melayani rute Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi. Alokasi rangkaian terbanyak diperuntukkan bagi lintas Bogor-Depok dengan 33 rangkaian kereta Sehingga setiap harinya melayani 294 perjananan," ujarnya.
Stasiun Senen Dipadati Pencari Tiket KA TambahanSementara untuk, lintas Bekasi dilayani 9 rangkaian kereta untuk 117 perjalanan. Lintas Serpong dilayani 8 rangkaian kereta untuk 104 perjalanan, dan lintas Tangerang 3 rangkaian kereta melayani 62 perjalanan setiap hari.
"PT KCJ juga menjalankan 3 rangkaian kereta non komersial atau feeder yang melakukan 68 perjalanan tiap hari. Rangkaian feeder ini melayani rute Manggarai-Sudirman-Karet-Tanah Abang-Duri-Kampung Bandan-Kota," kata Apriono.
Penambahan jumlah perjalanan ini diikuti oleh perubahan jadwal KRL di Jabodetabek. Nantinya Commuter Line akan mulai beroperasi pada pukul 04.00 WIB hingga pukul 23.30 WIB per 1 Juni 2014 nanti.
"Per perjalanan kereta akan ada tiap 5-6 menit dari Bogor, Bekasi 10-15 menit, dan Serpong sama seperti Bekasi," tandasnya.