You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Hujan Deras, Kalibaru Mulai Meluap
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Hujan Deras, Kali Baru Meluap

Hujan deras yang mengguyur wilayah Ibukota menyebabkan Kali Baru di Kelurahan Tengah, Kramat Jati, Jakarta Timur meluap. Meski belum sampai turun ke Jalan Raya Bogor, luapan air meluber ke Saluran Gendong yang berada di sisi timur kali tersebut.

Air belum meluber ke Jalan Raya Bogor. Namun baru turun ke saluran gendong yang ada di sisi timurnya

Pantauan Beritajakarta.com di lapangan, air meluber melalui tanggul yang ada di samping pintu air Hek. Luapan ait itu seluruhnya masuk ke saluran gendong di sisi timur Kalibaru. Sejumlah petugas pintu air, nampak sibuk mengatur pintu air yang menuju ke Kali Cipinang. Sedangkan dua pintu air yang menuju ke Cililitan, dibiarkan dibuka.

Ditemui di lokasi, Camat Kramat Jati, Eka Darmawan mengatakan tengan memantau petugas Penanganan Prasarana Sarana umum (PPSU) mengangkut material sampah yang hangut terbawa banjir dari luapan air Kali Baru.

200 Meter Inrit di Jl Kalibaru Barat 1 Dibongkar

"Air belum meluber ke Jalan Raya Bogor. Namun baru turun ke saluran gendong yang ada di sisi timurnya. Kalau air terus meluap, ya bisa meluber ke Jalan Raya Bogor," katanya, Jumat (12/2).

Eka menjelaskan, air di Kalibaru mulai meluap sekitar pukul 14.30 saat kawasan tersebut tengah diguyur hujan deras. Pada pukul 18.00 ketinggian air di Kalibaru terus meningkat hingga akhirnya meluber ke Saluran Gendong.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1460 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1269 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1067 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1005 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye978 personDessy Suciati