Waspadai Siklus Hujan Dasarian
Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, mengimbau warga bantaran kali untuk lebih waspada. Prakiraan cuaca, curah hujan sepekan kedepan masih cukup tinggi.
Ada siklus dasarian dua. Dimana curah hujan per 10 harian, yakni tanggal 1-10 dan 11-20 diprediksikan akan tinggi. Karena itu saya imbau warga harus lebih waspada
"Ada siklus dasarian dua. Dimana curah hujan per 10 harian, yakni tanggal 1-10 dan 11-20 diprediksikan akan tinggi. Karena itu saya imbau warga harus lebih waspada," ujar Bambang, Sabtu (13/2).
Menurutnya, banjir akan terjadi sesuai dengan curah hujan. Jika tinggi, terutama di daerah Bogor, maka kali yang melintas di Jakarta Timur akan meluap. Banjir yang terjadi saat ini, diprediksi baru permulaan dan tidak menutup kemungkinan akan banjir lagi.
Warga Minta Saluran PHB Setu DinormalisasiMengenai banjir yang terjadi pada Jumat (12/2) malam kemarin, karena ada masaah teknis, yang terjadi di luar DKI. Yakni ada tanggul rusak di kawasan Setu Mekar Sari, Bogor, Jawa Barat. Kondisi curah hujan yang tinggi ini menyebabkan terjadi luapan. Sehingga pintu air di kawasan Mekarsari ini dibuka dan berdampak pada Kali Cipinang yang meluap.