Siswa SMAN 3 Dilarang Bawa Mobil ke Sekolah
Banyaknya siswa SMAN 3 yang membawa mobil pribadi saat sekolah dituding menjadi pemicu parkir liar marak di Jl Setiabudi II, Karet, Setiabudi. Alhasil, jalan mengalami penyempitan dan menggangu arus lalu lintas.
Beliau akan membuat surat kepada orang tua murid, sekaligus mengingatkan murid untuk tidak membawa mobil
Wakil Camat Setiabudi, Tamo Sijabat mengatakan, pihaknya sudah memanggil perwakilan sekolah yang bersangkutan untuk membuat surat kepada orangtua murid. Di samping itu, banyak ditemukan pelajar yang belum mengantongi SIM tapi diizinkan orangtuanya mengendarai mobil.
"Kita sudah berkoordinasi dengan pihak sekolah, belum lama ini Wakil Kepala Sekolah sudah hadir ke kecamatan. Beliau akan membuat surat kepada orangtua murid, sekaligus mengingatkan murid untuk tidak membawa mobil," kata Tamo, Rabu (17/2).
Kendaraan Siswa SMAN 3 DiderekDitambahkan Tamo, pihaknya tidak akan main-main soal penindakan parkir liar di wilayahnya. Apabila masih kedapatan ada murid yang membawa mobil pribadi yang memarkirkan kendaraannya di tempat terlarang, pihaknya akan memberi teguran keras pihak sekolah.