You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Distamkam Perbaiki Sumur Resapan di Taman Semanggi
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Sumur Resapan di Taman Semanggi Diperbaiki

Tergenangnya Taman Semanggi di Jalan Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat yang mengarah Slipi disebabkan tidak berfungsinya sumur resapan yang ada di taman.

Setelah dibongkar, tidak ada pasir, jadi langsung tanah sehingga kain giotextel tertutup tanah, akibatnya air tidak dapat meresap kedalam sumur secara maksimal

Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Ratna Diah Kurniati mengatakan, di Taman Semanggi terdapat tiga sumur resapan yang dibuat oleh Dinas Perindustrian dan Energi sejak tahun 2013.

Namun, setelah dicek pemasangan sumur resapan tersebut salah. Seharusnya setelah tangki dibungkus kain giotextel, di atasnya dilapisi pasir, kemudian ditutup dengan tanah.

Basuki Resmikan Taman Semanggi

"Setelah dibongkar, tidak ada pasir, jadi langsung tanah, sehingga kain giotextel tertutup tanah. Akibatnya air tidak dapat meresap kedalam sumur secara maksimal," kata Ratna di Taman Semanggi, Jumat (19/2).

Lebih lanjut, pihaknya akan membongkar tiga sumur resapan yang mempunyai luas 1,5 x 2 meter dengan kedalaman 1,5 meter tersebut dan tidak menutup kemungkinan akan menambah jumlah sumur resapan.

"Kami juga masih menghitung apakah tiga sumur ini sudah maksimal dan jika kurang akan ditambah dan ditargetkan satu minggu selesai," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik