You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jakbar akan Permudah Mutasi Sekolah Warga Kalijodo
.
photo doc - Beritajakarta.id

Jakbar akan Permudah Mutasi Sekolah Warga Kalijodo

Kami sudah keluarkan surat edaran agar pihak sekolah membantu

Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Barat telah mendata puluhan siswa SD hingga SMA/sederajat yang tinggal di Kalijodo, Jakarta Barat. Nantinya, pengurusan kepindahan sekolah anak-anak dari warga RT 07/10, Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, akan dipermudah.

"Hasil pendataan tercatat sebanyak 47 anak yang duduk di bangku SD hingga SMA dan SMK yang tinggal di RT 07/RW 10, Angke. Kami sudah keluarkan surat edaran agar pihak sekolah membantu," kata Much Rodji, Kasudin Pendidikan Wilayah I Jakarta Barat, Senin (22/2).

Anak-anak Kalijodo Senang Bermain di RPTRA Pulogebang

Pihak sekolah pun tidak boleh melakukan pungutan biaya terhadap para siswa yang tinggal di kawasan Kalijodo saat mengurus mutasi sekolah. Selain itu, Rodji juga mengaku sudah berkordinasi dengan Suku DInas Pendidikan Wilayah II Jakarta Timur, untuk membantu proses penerimaan sekolah di wilayah Pulogebang.

"Siswa yg mutasi atau pindah dari kawasan Kalijodo dan menerima Kartu Jakarta Pintar (KJP), juga harap mengurus proses pemindahannya," tandas Rodji

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2314 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1277 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1024 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye978 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye891 personAldi Geri Lumban Tobing