You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Narkoba Sebabkan Maraknya Tindakan Menyimpang
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Peredaran Narkoba Marak di Fasilitas Umum

Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat menilai maraknya peredaran dan penyalahgunaan narkoba memicu terjadinya tindakan kriminal, terorisme dan radikalisme.

Mulai dari stasiun, terminal bis, airport, bahkan masuk di tempat-tempat kerja dan lembaga permasyarakatan. Ini harus ditanggulangi bersama

"Harus terus menerus meningkatkan gerakan stop narkotika kepada seluruh masyarakat. Karena kita mengetahui peredaran narkoba sudah berada pada level kejahatan organisasi internasional," ujar Djarot saat menghadiri Pemusnahan Barang Bukti Narkotika dan Kampanye Stop Narkoba di Tempat Hiburan, di Lapangan Parkir Jalan Cengkeh, RT 08/07, Kelurahan Taman Sari, Jakarta Barat, Jumat (26/2).

Djarot mengatakan, bila masalah narkoba ini terus menerus dibiarkan, masa depan bangsa khususnya generasi muda dipastikan akan suram.

Razia Narkoba di Tempat Hiburan Malam Digencarkan

"Peredarannya menyasar berbagai macam fasilitas-fasilitas umum. Mulai dari stasiun, terminal bis, airport, bahkan masuk di tempat-tempat kerja dan lembaga permasyarakatan. Ini harus ditanggulangi bersama," tandasnya.

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta pun akan berkoordinasi dengan kepolisian dan Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk mencegah lebih luasnya peredaran narkoba.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4317 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1855 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1801 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1679 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1632 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik