DKI Dukung Polda Gelar Razia Listrik
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mendukung langkah Polda Metro Jaya melakukan razia penggunaan listrik di Ibukota. Razia tidak hanya akan dilakukan di kawasan Kalijodo, tetapi juga wilayah lainnya.
Kami memang sudah minta Polda untuk operasi, termasuk permintaan dari GM PLN
"Kami memang sudah minta Polda untuk operasi, termasuk permintaan dari GM PLN," kata Basuki, usai melakukan rapat koordinasi dengan Polda Metro Jaya, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/2).
Basuki mengatakan, selain merugikan negara, pencurian listrik tersebut juga sangat membahayakan. Karena tak jarang juga kebakaran terjadi karena arus pendek listrik. "Saya dapat surat dari PLN untuk bantu karena banyak bangunan ilegal yang curi listrik," ucapnya.
Basuki Selidiki Penyebab Utama Genangan di Sejumlah LokasiKapolda Metro Jaya, Irjen Pol Tito Karnavian mengatakan, selain penertiban penyakit masyarakat, pihaknya juga melakukan razia listrik di Kalijodo. Bahkan pihaknya telah menetapkan satu terangka atas pencurian listrik yakni Abdul Azis.
"Kalau kita lihat di tempat seperti itu pidananya banyak sekali, mulai prostitusi, pencurian listrik, senjata tajam dan lain-lain," tandasnya.