You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Peningkatan Debit Air Ciliwung Tak Banjiri Kampung Pulo
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Peningkatan Debit Air Ciliwung Tak Banjiri Kampung Pulo

Debit air yang tinggi di Kali Ciliwung akibat kiriman dari Bogor, saat ini tidak menyebabkan kawasan Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jatinegara, Jakarta Timur tergenang.

Alhamdulilah sekarang tidak ada genangan. Tapi kami masih khawatir takutnya banjir gede. Namanya bencana kan tidak ada yang tahu

Warga Kampung Pulo yang juga Ketua RW 02 Kampung Melayu, Kamaludin (50) mengatakan, wilayahnya saat ini terbebas banjir, kendati Ciliwung meninggi permukaan airnya. Namun warga tetap siaga jika permukaan air terus naik.

"Alhamdulilah sekarang tidak ada genangan. Tapi kami masih khawatir takutnya banjir gede. Namanya bencana kan tidak ada yang tahu," ujar Kamaludin, Sabtu (5/3).

Banjir Kiriman Rendam Permukiman di Pejaten Timur

Kamaludin mengatakan, warga khawatir jika dinding parapet yang baru dibangun tidak mampu menahan debit air tinggi. Sehingga dikhawatirkan jebol dan menggenangi permukiman warga.

Camat Jatinegara, Budi Setiawan mengatakan, early warning system efektif diberlakukan. Terbukti warga sudah siaga sejak tadi malam, usai mendapatkan SMS blast dari BPBD.

"Sampai saat ini warga masih bertahan di rumahnya masing-masing, tidak ada yang mengungsi. Kami berharap air cepat surut karena di Depok saja kan sudah mulai surut," tandas Budi.

Berdasarkan catatannya, genangan akibat luapan Ciliwung ini terdapat di dua kelurahan. Yakni Kelurahan Kampung Melayu, terdapat di RW 04, 05, 06, 07 dan 08, dengan ketinggian berkisar 20-50 sentimeter. Kemudian di Bidaracina di RW 07, 09 dan 11, dengan ketinggian 50-100 sentimeter.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye903 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito