You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Jalan Layang Transjakarta Capai 54 Persen
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pembangunan Jalan Layang Transjakarta Capai 54 Persen

Pembangunan fisik jalan layang Transjakarta koridor XIII Tendean-Ciledug, sejauh 9,3 kilometer sudah mencapai 54,6 persen. Ditagetkan, pembangunan rampung sesuai rencana, Desember mendatang

Secara total progress nya udah 54,6 persen, itu total dari tahun lalu sampai penyelesaian di akhir tahun ini. Sementara masih on the track

"Secara total progress nya udah 54,6 persen, itu total dari tahun lalu sampai penyelesaian di akhir tahun ini. Sementara masih on the track," kata Yusmada Faizal, Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta, Senin (14/3).

Dikatakan Yusmada, sebagian besar pembangunan koridor XIII sudah masuk pengerjaan struktur atas yakni, pemasangan segmental box girder atau beton untuk jalan layang. Walau masih ada kendala pembebasan lahan di beberapa lokasi, namun dirinya tetap optimis pengerjaan bisa selesai sesuai target.

Kontraktor Jalan Layang Transjakarta Wajib Perhatikan Lingkungan

Demi kenyamanan pengguna, Yusmada juga akan mendorong pengembang membangun eskalator di tiap halte bus Transjakarta koridor XIII (Ciledug-Kapten Tendean). Sebab, pada rancangan awal, JPO masih menggunakan tangga.

"Sementara kita menggunakan tangga, tapi kami lagi mendorong di tiap halte dilengkapi eskalator. Keinginan kita pengembang itu yang membiayai, merawat dan mengoperasikan, kalau dikembalikan ke kita rawan rusak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4456 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1327 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1276 personFakhrizal Fakhri
  4. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1276 personDessy Suciati
  5. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1233 personFolmer

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik