You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Damkar Evakuasi Temuan Mayat Di Karang Lebar
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sudin Damkar Evakuasi Mayat di Karang Lebar

Nelayan Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Utara, menemukan mayat tanpa identitas yang mengambang di perairan Karang Lebar, sebelah utara Pulau Karya. Mayat berjenis kelamin perempuan tersebut langsung dievakuasi petugas.

Kami segera mengevakuasi mayat tersebut dengan kantong mayat dan membawanya ke daratan Pulau Karya, karena yang paling dekat

"Laporan warga sekitar pukul 07.30. Kami segera mengevakuasi mayat tersebut dengan kantong mayat dan membawanya ke daratan Pulau Karya, karena yang paling dekat," ujar Edy Rudiyanto, Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Kepulauan Seribu, Rabu (16/3).

Mayat Mengambang di Kalimalang Gegerkan Warga

Menurutnya, saat ditemukan mayat dalam kondisi tubuh masih utuh, kaku, mengambang tanpa identitas apapun. Ditemukan adanya luka lebam dan memar bagian paha dan tangan, diduga akibat benturan.

"Kini sudah kami serahkan ke polisi dan temuan tersebut sudah kami laporkan juga ke bupati," imbuhnya.

Ciri-ciri mayat, berjenis kelamin perempuan, usia sekitar 30 tahun, mengenakan celana pendek warna putih kembang-kembang (celana pantai) dan baju warna abu-abu. Kini sedang dalam penanganan pihak kepolisian.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3014 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1198 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1161 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye896 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye853 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik