You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Peninggian Jalan Dominasi Musrenbang Kecamatan Pademangan
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Peningkatan Jalan Dominasi Usulan Musrenbang Pademangan

Usulan warga dari wilayah Kelurahan Pademangan Barat, Pademangan Timur dan Ancol dibahas dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.

Yang mendominasi usulan peningkatan jalan lingkungan yang mencapai 30-40 persen

Dari 651 total usulan yang diajukan warga dari tiga wilayah kelurahan tersebut, permintaan peningkatan jalan lingkungan paling banyak diusulkan.

Camat Pademangan, Musa Safrudin mengatakan, 651 total usulan yang telah terdaftar di e-musrenbang meliputi 83 usulan dari Kelurahan Ancol sebesar Rp 10, 1 miliar, 375 usulan dari Kelurahan Pademanggan Barat sebesar Rp 43, 7 miliar dan 193 usulan dari Kelurahan Pademangan Timur sebesar Rp 33, 8 miliar.

Perbaikan Jalan Mengemuka dalam Musrenbang

"Yang mendominasi usulan peningkatan jalan lingkungan yang mencapai 30-40 persen. Setelah itu peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mencapai 20 persen,” ujar Musa, Kamis (17/3).

Musa menjelaskan, banyaknya usulan peningkatan jalan lingkungan dikarenakan kondisi wilayah Pademangan rendah. Sehingga rawan terkena banjir laut pasang (rob) maupun genangan saat musim hujan. Seperti Jalan Kampung Muka, RW 04 Kelurahan Ancol.

"Makanya di Musrenbang tingkat Kecamatan Pademangan, usulan peningkatan jalan lingkungan yang mendominasi dibanding usulan lainnya," ujarnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4123 personDessy Suciati
  2. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1256 personDessy Suciati
  3. Jakarta Diproyeksikan Jadi Kota Tujuan Wisata Olahraga

    access_time04-05-2025 remove_red_eye1254 personFakhrizal Fakhri
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1189 personFolmer
  5. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1156 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik