Kandang Unggas di Rusun Ciracas Dibakar
access_time Selasa, 29 Maret 2016 19:24 WIB
remove_red_eye 4671
person Reporter : Nurito
person Editor : Budhi Firmansyah Surapati
Tujuh kandang burung dan tiga kandang ayam, disita petugas Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, dari Rusun Ciracas, Jl Raya Poncol, Ciracas.
Kandang unggas kita musnahkan dengan cara dibakar. Sedangkan empat ekor burung dilepas langsung agar hidup bebas
Agar tidak kembali digunakan pemiliknya, kesepuluh kandang tersebut akhirnya dimusnahkan dengan cara dibakar.
Unggas Warga Sumur Batu DiraziaKepala Seksi Operasional Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, ke-10 kandang unggas itu diamankan dari dua blok yang ada di rusun tersebut. Kandang ayam, seluruhnya dalam kondisi kosong. Sedangkan kandang burung berisi empat ekor.
"Kandang unggas kita musnahkan dengan cara dibakar. Sedangkan empat ekor burung dilepas langsung agar hidup bebas," kata Gatot, Selasa (29/3).
Selain memusnahkan kandang unggas, Gatot juga mengultimatum pada para pemilik untuk tidak lagi memelihara unggas di dalam rusun.
Jika ternyata masih ada yang nekad memelihara maka akan diusir dari Rusun Ciracas.