You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Sudinhubtrans Jakbar Siap Turun Lagi Basmi Parkir Liar CNI Puri Kembangan
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Parkir Liar CNI Puri Kembangan Luput dari Pengawasan

Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Barat, AB Nahor mengaku belum menerima laporan adanya parkir liar di kawasan CNI Puri Kembangan, Jakarta Barat. Namun demikian, pihaknya mengaku siap bila diminta lurah atau camat melakukan penertiban.

Hingga saat ini belum mendapat laporan dari lurah dan camat, apakah masih terjadi parkir liar di sana

“Hingga saat ini belum mendapat laporan dari lurah dan camat, apakah masih terjadi parkir liar di sana. Tapi kapan pun lurah maupun camat meminta bantuan, kami siap,” tegasnya, Kamis (31/3).

Ia menegaskan, sebelum ini pihaknya telah mensterilkan areal parkir liar di kawasan CNI Puri Kembangan. Padahal, sekian lama kawasan tersebut dikelola oleh organisasi massa (ormas).

Petugas Diminta Konsisten Awasi Kawasan CNI Puri Kembangan

Menurut Nahor, setelah disterilisasi, Wali Kota Jakarta Barat, Anas Effendi sudah menginstruksikan Satpol PP untuk menjaga lokasi. Akan tetapi, Nahor kembali menegaskan kesiapannya menerjunkan petugas Sudinhubtrans bila dibutuhkan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3681 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1083 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye945 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye927 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye921 personNurito