You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Polisi Buru Provokator Tawuran di Manggarai Selatan
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Polisi Disiagakan Antisipasi Tawuran di Tebet

Tersangka sudah kita tahu, anak RW 10 Manggarai Selatan. Sekarang lagi dalam pengejaran. Pelakunya masih SMP dari Jalan Sawo

Tawuran antar pemuda kembali pecah di Jl Sawo IV RT 12/07, Kelurahan Manggarai Selatan, Tebet, Jakarta Selatan. Untuk mengantisipasi tawuran susulan, belasan petugas gabungan Kepolisian dan Satpol PP disiagakan di lokasi.

Kapolsek Tebet, Kompol Nurdin A Rahman mengatakan, kejadian berawal dua pengendara motor warga Jl Sawo, melakukan penyiraman air keras pada dua remaja Jl Manggis, yang baru selesai bermain bola di pelataran Masjid Asyafiyah, Jl Barkah.

Ijazah Siswa Pelaku Tawuran Terancam Tidak Dilegalisir

Mengetahui hal itu, rekan-rekan pemuda dari Jl Manggis tersulut emosi dan melakukan aksi balas dendam. Bentrok dan aksi saling lempar batu pun tidak terhindarkan. Tidak hanya saling lempar batu, masing-masing pihak yang bertikai melengkapi diri dengan senjata tajam.

Setelah berlangsung sekitar setengah jam, petugas berhasil melerai aksi tawuran. Kedua pihak bisa pun dibubarkan.

"Sebanyak 15 personel kita dibantu Satpol PP tetap lakukan penjagaan hingga besok. Mudah-mudahan kondusif," ujarnya, Rabu (13/4), malam.  

Akibat kejadian itu, dua pemuda Jl Manggis yang menjadi korban penyiraman air keras, Aldi Ferdiansyah (17) dan Sultan Syahrul (14) mengalami luka di sekujur tubuh. Keduanya kemudian dilarikan ke RSCM untuk mendapat perawatan intensif.

"Identitas tersangka sudah kami kantongi. Sekarang lagi dalam pengejaran. Pelakunya masih pelajar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3668 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1072 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye921 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye912 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye895 personNurito