Longsor di Ciganjur Terjadi di Dua Lokasi
Musibah longsor terjadi di dua lokasi berbeda di Ciganjur, Jagakarsa, Selasa (19/4). Tembok pembatas kontrakan di Jalan Jangkrik RT 07/05 sepanjang 15 meter ambrol ke jalan. Tembok yang berada di ketinggian tiga meter itu ambrol menutup akses jalan di bawahnya.
Itu rumah kontrakan ada 15 petak. Itu pagar lama, baru diuruk, karena beban ditambah hujan ya ro boh lah
"Itu rumah kontrakan ada 15 petak. Itu pagar lama, baru diuruk, karena beban ditambah hujan ya roboh lah. Pemiliknya sedang dihubungi. Jalan yang tertimpa longsoran ini ramai dilalui kendaraan, dan itu memang jalan tembusan ke RT 09 dan RT 10 di RW 05," ujar Frengki Fosumah, ketua RT 07/05, Selasa (19/4).
Sementara itu, longsor juga terjadi di Jalan Manggis RT 01/01, Ciganjur dimana bagian dapur sebuah rumah yang berada di ketinggian lima meter roboh. Material longsor jatuh ke Kali Krukut dan tanah kosong di bawahnya.
Hujan Picu Longsor di 3 Titik Wilayah JaktimTidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Hingga kini, tidak ada proses evakuasi penghuni bangunan di kedua lokasi terjadinya longsor.
Akibat longsor di dua lokasi itu Jalan Jangkrik dan Jalan Kemenyan belum bisa dilalui kendaraan. Saat ini, belasan petugas PPSU disebar ke dua lokasi terjadinya longsor untuk membantu warga mengangkut puing-puing atau material longsor.
"Semaksimal mungkin kami sama warga angkut material. Tidak ada korban jiwa, tapi
ada kerugian materil karena dapurnya yang ambrol," tandas Said, petugas PPSU Kelurahan Ciganjur di lokasi.