You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PPSU Makasar Evakuasi Korban Banjir
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

PPSU Makasar Evakuasi Korban Banjir

Sekitar 50 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Makasar, kecamatan Makasar, Jakarta Timur mengevakuasi korban banjir. Evakuasi menggunakan empat perahu karet sejak pukul 06.00 hingga siang ini.

Sudah lebih dari 100 warga kita evakuasi menggunakan empat perahu. Baik dari rumah keluar atau sebaliknya

Pantauan Beritajakarta.com, sekitar 50 PPSU Makasar ini dibagi dalam empat kelompok, yang tersebar di RW 04, 05, 06 dan 07. Satu per satu warga dievakuasi dari dalam rumah ke tempat lebih aman. Ada juga yang langsung mengungsi ke GOR Makasar.

Ketua Kelompok PPSU Makasar, Tosa (35) mengatakan, hingga pukul 12.30, jumlah warga yang dievakuasi mencapai 100 orang lebih. Puluhan pelajar juga dievakuasi saat mereka pulang sekolah.

Perahu Karet Disiagakan di Cilandak Timur

"Sudah lebih dari 100 warga kita evakuasi menggunakan empat perahu. Baik dari rumah keluar atau sebaliknya," tandasnya.

Empat perahu yang dipergunakan untuk evakuasi adalah milik Basarnas, BNPB dan kelurahan Makasar.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1712 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik