You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Puluhgan Lampu PJU Padam di Jaktim Diperbaiki
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Puluhan Lampu PJU di Jaktim Diperbaiki

Suku Dinas Perindutrian dan Energi Jakarta Timur memperbaiki puluhan lampu penerangan jalan umum (PJU) di sejumlah titik. Perbaikan difokuskan pada lampu-lampu yang berkondisi padam dan mengalami kerusakan jaringan.

Malam ini kita perbaiki lampu PJU yang padam

Kepala Seksi Pencahayaan Kota Suku Dinas Perindutrian dan Energi Jakarta Timur, Budi Basuki mengatakan, puluhan titik lampu yang diperbaiki tersebar di delapan kecamatan.

22 PJU Jl Inspeksi Kali Item Diganti LED

"Malam ini kita perbaiki lampu PJU yang padam. Terutama yang sudah masuk laporan qlue maupun laporan warga melalui call center, sms, dan sebagainya," katanya Selasa (10/5).

Budi menyebutkan, di wilayah Kecamatan Duren Sawit, perbaikan lampu di antaranya dilakukan di Jalan Mawar Merah, Malaka Jaya, Palem Indah, Cipinang Indah Raya, Kapin Baru. Di kawasan tersebut, lampu yang diperbaiki umumnya telah berkondisi rusak akibat termakan usia.

Di kecamatan Kramat Jati, lanjut Budi, perbaikan lampu di antaranya dikerjakan di Jalan Batu Mulia, Batu Ampar IV dan Batu Jambrut. Sementara di Kecamatan Cipayung, perbaikan lampu antara lain dilakukan di Jalan Pahelarang, Bambu Bitam, Bambu Betung, Bambu Wulung, Swadaya dan Jalan Kramat Aris.

"Kebanyakan lampu padam di kawasan ini karena jaringannya yang rusak. Kondisi serupa juga terjadi di wilayah lainnya," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3441 personFakhrizal Fakhri
  3. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1528 personFakhrizal Fakhri
  4. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1483 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1232 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik