Sopir Angkutan Umum Ikuti Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas
Puluhan sopir angkutan dalam kota di Terminal Kalideres mengikuti sosialisasi tertib berlalu lintas. Sosialisasi tersebut digelar Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Barat bersama Polda Metro Jaya.
Kami bersama pihak kepolisian turun menemui para sopir angkutan umum
Kepala Terminal Dalam Kota Kalideres, Thofik Winanto mengatakan, dalam sosialiasi ini puluhan sopir diumumplkan di ruang tunggu terminal kemudian diberikan penjelasan seputar keselamatan berkendara.
"Kami bersama pihak kepolisian turun menemui para sopir angkutan umum. Mereka diberikan pemahaman dan manfaat lalu lintas guna melindungi setiap nyawa di jalan raya," katanya, Jumat (13/5).
Transjakarta Jamin Rekrutmen Sopir TransparanThofik mengimbau kepada para sopir angkutan umum agar memahami betul bagaimana cara berkendara yang aman. Misalnya, menikung, pindah lajur dan pengereman yang harus diperhitungkan dengan tepat karena beresiko sangat tinggi.
"Kami juga mengimbau para sopir dalam kondisi sehat saat berkendara, tidak terpengaruh alkohol dan mengemudi dengan kondisi armada laik jalan," tanadsnya.