9 KM Bantaran Cilwung Tidak akan Dipasangi Sheet Pile
Sembilan dari 19 kilometer panjang Kali Ciliwung yang membentang dari Jembatan Gedong, Jalan TB Simatupang hingga Pintu Air Manggarai tidak bisa dipasangi sheet pile.
Kalau disheetpile oleh BBWSCC saya protes. Karena batuan ini benar-benar alami
Basuki Ingin Ciliwung dan KBT Jadi Sumber Air Baku
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, pemasangan sheetpile di kawasan ini tidak dapat dilakukan secara keseluruhan karena ada batu alam alami atau batu cadas. Batuan sediman alami tersebut sangat kokoh sehingga tidak perlu lagi diganti dengan sheet pile.
"Ini (cadas) batuan yang baik, alami dan kuat," katanya di Kampung Pulo, Rabu (18/5).
Basuki menegaskan akan membiarkan batu cadas tersebut di sepanjang Kali Ciliwung. Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung (BBWSCC) juga diminta melakukan hal demikian,
"Kalau di sheet pile oleh BBWSCC saya protes. Karena batuan ini benar-benar alami," tandasnya.