10 Unit Tong Sampah Pilah Dipasang di RPTRA RBU
Sebanyak 10 unit tong sampah pilah dipasang di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Rawa Badak Utara (RBU), Kelurahan Rawa Badak, Kecamatan Koja, Jakarta Utara.
Pengunjung juga harus memasukan sampah sesuai dengan jenis warnanya, agar RPTRA ini bisa terjaga kebersihannya
Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Utara, Slamet Riyadi mengatakan, pemasangan sebanyak 10 unit tong sampah pilah dengan rincian setiap unit tiga tong sampah. Sebab ini salah satu fasilitas demi memudahkan masyarakat pengunjung RPTRA mudah membuang sampah.
"Selain itu dengan keberadaan tong sampah juga menciptakan lingkungan RPTRA tetap bersih," ujar Slamet, Selasa (24/5).
Dana Pembangunan RPTRA dan RTH Kalijodo Capai Rp 20 MiliarDijelaskan Slamet, tong sampah diberikan warna masing-masing hijau, kuning dan merah sesuai dengan jenis sampah yang dimasukan ke dalamnya.
"Kita harapkan pengunjung dapat turut menjaga dan merawatnya. Pengunjung juga harus memasukan sampah sesuai dengan jenis warnanya, agar RPTRA ini bisa terjaga kebersihannya,"
tandas Slamet.