You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Akan Ambil Alih Rute APTB
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

DKI akan Ambil Alih Rute APTB

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan mengambil alih rute dari Angkutan Perbatasan Terintegrasi Bus Transjakarta (APTB). Sebab APTB dinilai tidak bisa memberikan pelayanan terbaik untuk penumpang.

Kami nggak mau dia masuk jalur lagi. Kalau penumpang terlantar lam a-lama, mau kami ambil alih kerjaan APTB

"Kami nggak mau dia masuk jalur lagi. Kalau penumpang terlantar lama-lama, mau kami ambil alih kerjaan APTB," ujar Basuki Tjahaja Purnama, Gubenur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (10/6).

Menurut Basuki, selama ini operasional APTB dinilai kurang baik. Mereka masih menggunakan sistem setoran, sehingga sopir sering kali menaikan dan menurunkan penumpang disembarang tempat.

Ini Solusi untuk APTB Agar Tetap Beroperasi

Dengan bergabung ke PT Transjakarta, APTB tidak perlu lagi memikirkan setoran. Karena pembayaran akan dilakukan dengan sistem menghitung kilometer yang dijalankan setiap harinya.

"Jadi nanti rute APTB kami masukin bus baru. Penumpangnya akan pindah ke kami. Kami sudah tawarin dia, mau ikut kami enggak rupiah per kilometer. Tapi anda ngelunjak, naikin penumpang depan lampu merah di ujung. Tiap hari begitu APTB," katanya.

Saat ini pihaknya masih menunggu penambahan bus. Ditargetkan pada akhir tahun ini ribuan bus baru sudah bisa dioperasikan. Sehingga bisa untuk dioperasikan pada rute APTB.

"Kenapa sih nggak mau ikut kami, kalau kamu nggak mau ya sudah saya taruh bus baru. Tapi tunggu bus, kan lagi pesan bus. Minimal akhir tahun sudah ada, sabar dikitlah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2249 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1264 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1221 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1074 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye996 personDessy Suciati