You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Siapkan 9.374 Angkutan Lebaran
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

DKI Siapkan 9.374 Armada Angkutan Lebaran

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan 9.374 bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) untuk angkutan arus mudik Lebaran pada tahun ini. Jika dibandingkan dengan tahun lalu, jumlah angkutan Lebaran tahun ini meningkat 961 unit.

Tahun ini kita siapkan 9.374 bus AKAP untuk angkutan Lebaran 2016

Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, 9.374 angkutan Lebaran ini terbagi menjadi tiga kategori yakni armada bus reguler, armada bus pariwisata dan armada bus bantuan.

"Tahun ini kita siapkan 9.374 bus AKAP untuk angkutan Lebaran 2016. Sebelum beroperasi, kami akan mengecek kondisi teknis semua armada," katanya usai Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi B DPRD DKI di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (16/6).

DKI Buka Posko Angkutan Lebaran di Seluruh Terminal

Andri menyebutkan, armada angkutan Lebaran yang disiapkan terdiri dari 3.310 unit bus reguler, 5.454 bus non reguler AKAP non DKI, 215 bus bantuan dan 295 unit bus pariwisata.

"Pada tahun ini jumlah bus AKAP angkutan Lebaran mengalami kenaikan 961 unit jika dibandingkan tahun lalu yang berjumlah 8.413 unit," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3498 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1381 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1188 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye921 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye914 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik