You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PNS yang Lolos Seleksi akan Diujicoba
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

PNS yang Lolos Seleksi akan Diuji Coba

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengaku akan menyempurnakan penerapan Undang-undang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Ibukota. Masih ada satu langkah yang belum diterapkan dalam seleksi pejabat selama ini.

Orang yang sudah di talent poll, sudah kami tes, harusnya diuji coba dulu di bidang yang dia suka, minimal dua bulan lah kami tes

"Pelantikan ini jadi langkah Undang-undang ASN, hanya kurang satu langkah lagi. Nanti kami sempurnakan," kata Basuki usai melantik ratusan pejabat, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (17/6).

Langkah yang belum dijalankan yakni, pegawai negeri sipil (PNS) yang telah mengikuti serangkaian tes dan masuk talent poll, harus dilakukan ujicoba terlebih dahulu. Namun selama ini karena keterbatasan waktu, langkah tersebut belum dilakukan.

Basuki Lantik 513 Pejabat

"Orang yang sudah di talent poll, sudah kami tes, harusnya diuji coba dulu di bidang yang dia suka, minimal dua bulan lah kami tes. Setelah dua bulan cocok barulah kami angkat," ujarnya.

Basuki mengatakan, telah menerapkan hal tersebut, pada pejabat yang masuk dalam Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan (TGUPP). Namun hal itu tidak berjalan dengan baik.

"Dulu kan saya sudah ingetkan mereka, yang masuk TGUPP harus mulai merancang untuk minta ditugaskan di mana? Tapi kami terlalu banyak nggak enak hatinya. Nah makanya kami mulai paksa mereka nih," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1730 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik