You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sampah di Jaksel Bertambah 121 Ton per Hari Selama Puasa
.
photo doc - Beritajakarta.id

Sampah di Jaksel Bertambah 121 Ton Per Hari Selama Puasa

Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan mencatat terjadi peningkatan tonase sampah sekitar tujuh persen selama bulan Ramadan dibanding hari biasanya.

Jenis sampah yang meningkat kebanyakan berupa sampah rumah tangga, seperti sayur-mayur, buah-buahan, plastik serta pembungkus makanan lainnya

Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Selatan, Syarifudin mengatakan, rata-rata per hari tonase sampah pada bulan Januari-Mei 2016, yang masuk ke Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) Bantar Gebang adalah 1.732 ton. Sedangkan rata-rata per hari tonase sampah selama bulan Ramadan yang masuk ke TPST Bantargebang dari Jakarta Selatan sebanyak adalah 1.853 ton, atau meningkat 121 ton per hari.

Sampah DKI Meningkat 463 Ton saat Ramadan

"Peningkatan sebesar tujuh persen selama bulan Ramadan. Jenis sampah yang meningkat kebanyakan berupa sampah rumah tangga, seperti sayur-mayur, buah-buahan, plastik serta pembungkus makanan lainnya," kata Syarifudin, Selasa (5/6)

Dikatakan Syarifudin, meski ada peningkatan timbulan sampah saat Ramadan, keadaan demikian akan berbalik turun saat H-4 hingga H+4 lebaran, mengingat sudah dimulainya cuti bersama dan libur.

"Diperkirakan puncak tonase penanganan sampah akan terjadi pada H+5, H+6 dan H+7, setelah itu kembali ke rata-rata timbulan normal," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik