Kebakaran di Apartemen St Moritz Berhasil Dipadamkan
Apartemen dan Mall St Moritz di Jalan Puri Indah Raya, Nomor 1, Kembangan, Jakarta Barat, Selasa (12/7) malam terbakar.
Saat ini masih dalam proses pendinginan
Kebakaran yang terjadi pukul 19.00 ini berasal dari panel listrik di dalam bangunan apartemen.
"Petugas kita tiba di lokasi lima menit setelah kejadian," kata Hardisiswan, Kepala Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat.
Ditinggal Mudik, Rumah Dua Lantai TerbakarIa mengatakan, sumber kebakaran berasal dari panel listrik utama di basement apartemen. Pihaknya mengerahkan 13 mobil pemadam kebakaran ke lokasi.
"Kami juga mendapat bantuan empat unit patikendal untuk membantu pemadaman api. Saat ini masih dalam proses pendinginan," ujarnya.
Menurut Hardisman, dalam kebakaran ini petugas juga berhasil mengevakuasi korban yang terjebak di dalam basement.
"Korban nihil. Api sudah dapat diatasi," tandasnya.