Generasi Muda Harus Kenal Sosok Jenderal Soedirman
Menerima kunjungan Yayasan Panglima Jenderal Soedirman, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat meminta acara peringatan seratus tahun Jenderal Soedirman jadi pengetahuan untuk generasi muda terhadap sosok jenderal bintang lima itu.
Coba ditanya Jenderal Soedirman itu siapa, wafatnya usia berapa. Pasti tidak tahu. Kalau bisa peringatan seratus tahun itu misalnya berbentuk film
"Banyak anak-anak muda sekarang ini cuma tau nama Jenderal Soedirman. Coba ditanya Jenderal Soedirman itu siapa, wafatnya usia berapa. Pasti tidak tahu. Kalau bisa peringatan seratus tahun itu misalnya berbentuk film," kata Djarot, Selasa (19/7).
Oleh sebab itu, Djarot menyarakan kepada Yayasan Panglima Jenderal Soedirman tidak membuat acara seremonial dalam peringatan seratu
s tahun ini.Trotoar Jl Jenderal Sudirman Dikuasai Puluhan PKL"Kalau kegiatan ini hanya sifatnya seremonial dan tidak berdampak langsung kan mubazir acaranya," tandas Djarot, kepada perwakilan Yayasan Jenderal Soedirman.
Djarot menambahkan, jika peringatann seratus tahun Jenderal Soedirman diadakan di Jakarta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI pasti akan mendukung terselenggaranya acara itu.