You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
250 Personel Gabungan akan Tertibkan PKL Petamburan
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

250 Personel Gabungan akan Tertibkan PKL Petamburan

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat akan menertibkan lapak pedagang kaki lima (PKL) di Jalan Jati Pinggir, Petamburan, Tanah Abang.

Kurang lebih ada sekitar 100 lapak yang akan ditertibkan besok

Sebanyak 250 personel gabungan Satpol PP, TNI/Polri, Sudin Perhubungan dan Transportasi (Sudinhubtrans) Jakarta Pusat dikerahkan dalam penertiban kali ini.

Lurah Petamburan, M Rodi mengatakan, selama ini PKL di Jalan Jati Pinggir, menggelar lapak hingga bahu jalan. Alhasil, keberadaannya mengganggu arus lalu lintas dan ketertiban umum.

Ratusan PKL di Jl Bangun Nusa akan Ditata

"Sebelum ini kita sudah melakukan sosialisasi hingga melayangkan peringatan. Kurang lebih ada sekitar 100 lapak yang akan ditertibkan besok," katanya, Rabu (26/7).

Tidak hanya membongkar lapak PKL, pelaksanaan penertiban juga akan menata kawasan. Sebab, pihaknya juga kerap mendapat laporan parkir liar di kawasan tersebut.

"Petugas dari Sudinhubtrans yang akan menindak kendaraan yang parkir liar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3692 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye972 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye939 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye892 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye828 personAldi Geri Lumban Tobing