You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
BPPBJ DKI Didesak Percepat Proses Lelang
.
photo doc - Beritajakarta.id

BPPBJ DKI Didesak Percepat Proses Lelang

Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta mengeluhkan lambannya proses penetapan pemenang lelang di Badan P‎elayanan Pengadaan Barang dan Jasa (BPPBJ) DKI Jakarta.

‎Kita minta teman-teman BPPBJ bisa lebih mempercepat proses penetapan pemenang lelang

Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI Jakarta, Arifin mengatakan, lambannya penetapan lelang di BPPBJ DKI membuat pengerjaan fisik di jajarannya terhambat dan belum bisa dimulai.

DPRD DKI Minta Pembangunan Rusun Dipercepat

"‎Kita minta teman-teman BPPBJ bisa lebih mempercepat proses penetapan pemenang lelang," katanya, Kamis (28/7).

Ia mengungkapkan, pada tahun ini, Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI mendapat anggaran sekitar Rp 4 triliun. Anggaran itu sebagian besar digunakan untuk pengerjaan fisik seperti pembangunan rumah susun (rusun).

"Pembangunan rusun lebih hampir 30. Perawatan gedung saja ada 21 pengerjaan, bangun gedung pemda 13. Semua kegiatan pelaksanaanya baru proses lelang," tuturnya.

Menurut Arifin, percepatan proses lelang di BPPBJ DKI Jakarta sangat dibutuhkan. Mengingat penyerapan anggaran di jajarannya sejauh ini baru mencapai 3, 47 persen.

"‎Saya optimis serapan anggaran bisa naik. Anggaran 2016 masih beberapa bulan lagi. Masih lima bulan lagi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2267 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1266 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1224 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1077 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1001 personDessy Suciati