You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Taman Pandang Istana Diresmikan Besok
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Taman Pandang Istana Diresmikan Besok

Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta akan meresmikan Taman Pandang Istana di Jalan Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (30/7) besok.

Rencananya akan diresmikan besok karena fisiknya sudah selesai‎ dibangun pihak CSR

Taman yang berada di depan Istana Negara ini nantinya dapat digunakan masyarakat untuk bersantai sekaligus juga menyampaikan aspirasinya.

"Rencananya akan diresmikan besok karena fisiknya sudah selesai‎ dibangun pihak Corporate Social Responcibility (CSR)," ujar Yuswardi, Kepala Bidang Peran Serta Masyarakat Di‎nas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Jumat (29/7).

Taman Aspirasi Siap Difungsikan Bulan Depan

Dikatakan Yuswardi, sebelumnya taman ini direncanakan bernama taman aspirasi. Namun karena penggunanya dianggap bukan hanya untuk aspirasi, konsep taman juga dibentuk agar bisa dinikmati masyarakat yang ingin bersantai di kawasan itu.

"Jadi namanya Taman Pandang Istana. Filosofinya sederhana, karena memang menghadap istana dan dapat digunakan masyarakat untuk bersantai," tandasnya.

Di lokasi tersebut saat ini juga dipasangi gambar sejumlah tokoh negara. Masyarakat nantinya tetap dapat menggunakan lokasi untuk menyampaikan aspirasi secara tertib.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1838 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1713 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik