Lima Lokbin akan Dibangun di Kepulauan Seribu
Pemerintah Kabupaten Kepulaun Seribu menargetkan bisa membuat lokasi binaan (lokbin) untuk pedagang kaki lima (PKL) di lima pulau pada 2017 mendatang. Tambahan dana dari perusahaan yang memiliki program corporate social responsibility (CSR) dibutuhkan.
Yang sudah ditetapkan untuk lokbin tahun ini, Pulau Untung Jawa dan Pulau Pramuka itu yang kita dorong
"Kita tak ada anggaran untuk itu jadi kita cari lewat swasta, yang bisa membantu pembangunan lokbin sekaligus permodalannya. Jangan sampai sudah dibina, dibantu pemasarannya namun saat ada pesanan mereka tidak ada modal," ujar Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, Sabtu (30/7).
Dikatakannya, terkait bantuan CSR pihaknya telah berkoordinasi dengan BUMN yang siap memberikan bantuannya. Sementara soal pembinaan pelaku usaha dan PKL pihaknya menggandeng Otoritas Jasa Keuangan (OJK) agar mengedukasi bagaimana cara mengelola modal yang terbatas.
DKI Tahun Ini Beri Bantuan 3000 PKL UMKM"Yang sudah ditetapkan untuk lokbin tahun ini, Pulau Untung Jawa dan Pulau Pramuka itu yang kita dorong,
" tandasnya.Ia mentargetkan, tahun 2017 ada lima pulau yang sudah memiliki lokasi binaan PKL, yakni Pulau Untung Jawa, Pulau Pramuka, Pulau Kelapa, Pulau Tidung dan Pulau Pari.