You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
35 Perusahaan Telah Daftar Prakualifikasi ERP
.
photo doc - Beritajakarta.id

35 Perusahaan Daftar Prakualifikasi Lelang ERP

Sedikitnya 35 perusahaan telah mendaftar prakualifikasi lelang sistem jalan berbayar atau Electronic Road Pricing (ERP). Prakualifikasi lelang ERP sendiri akan dibuka hingga 30 Agustus 2016.

Yang memenuhi syarat akan diundang untuk memasukkan dokumen penawaran

Kepala Unit Pengelola Pengendalian Lalu Lintas Jalan Berbayar Elektronik (ERP), Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Zulkifli mengatakan, jumlah itu masih akan bertambah mengingat rentang waktu pendaftaran yang masih panjang.



"Sudah 35 perusahaan tapi terus bertambah, mungkin saja orang daftar karena hanya cari info saja, tapi nanti kelihatan yang serius saat diminta masukin dokumen," ujar Zulkifli, Kamis, (4/8).



Lelang ERP Sudah Tayang

Dikatakan Zulkifli, setelah pendaftaran ditutup, pihaknya akan melaju ke tahapan selanjutnya yakni evaluasi dokumen kualifikasi. Perusahaan yang memenuhi syarat akan dipanggil ulang oleh panitia.



"Yang memenuhi syarat akan diundang untuk memasukkan dokumen penawaran," tandasnya.

Ditambahkan Zulkifli, bagi perusahaan yang berminat mengikuti lelang ERP bisa mendaftar dan mencari informasi melalui website di alamat, lpse.jakarta.go.id.

Tahapan lelang sendiri sudah terjadwal mulai dari pengumuman prakualifikasi lelang tanggal 29 Juli 2016 hingga penandatanganan kontrak, 16 Agustus 2017. 



Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1222 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1117 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1047 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye931 personTiyo Surya Sakti
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye886 personAldi Geri Lumban Tobing