You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkab Kepulauan Seribu Utus 32 Pelajar Ikut Jamnas X
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

32 Pelajar Pulau Seribu Dikirim ke Jambore Nasional

32 pelajar sekolah dari enam kelurahan di Kepulauan Seribu akan ikut serta dalam Jambore Nasional (Jamnas) 8 di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, 14-21 Agustus 2016.

Kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan, keterampilan

Para peserta Jambore tersebut rencananya dilepas Wakil Bupati Kepulauan Seribu, M Anwar di Rumah Dinas Transit Guru Suku Dinas Pendidikan Kepulauan Seribu, Selasa (9/8) sore tadi.

Anwar mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu para peserta mengikuti Jamnas ini.

Jaktim Kirim 33 Penggalang ke Jambore Nasional

"Kegiatan ini bertujuan menambah pengetahuan, keterampilan, kebudayaan, dan kemandirian di antara sesama pelajar," katanya di lokasi.

Menurut Anwar, Jamnas X ini merupakan suatu  ajang untuk menggali, mengukur sekaligus mengevaluasi  pemahaman dan pengetahuan pelajar terhadap kehidupan sosial, kebudayaan, dan keterampilan daerah yang ada di Indonesia.

"Jamnas juga sebagai wahana silaturahmi antara pramuka untuk berbagi pengalaman dan merajut persaudaran sesama putra-putri bangsa," ungkapnya.

Ia menjelaskan, peran pramuka di kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara harus ditempatkanpada kedudukan yang sangat strategis.

"Adik-adik kita ini berperan penting sebagai pilar untuk lebih meningkatkan pola hidup yang beretika, bermoral dan berilmu  masyarakat sekarang dan akan datang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4297 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1731 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik