502 Pelajar Meriahkan Peringatan Hanjaba di Jakpus
502 pelajar dan mahasiswa
mengikuti lomba menggambar, membuat komik, resensi buku dan konten blog dalam acara peringatan Hari Anak Jakarta Membaca (Hanjaba) 2016 di Kantor Perpustakaan dan Arsip Jakarta Pusat.Hanjaba ini sangat penting dan momentum yang sangat baik untuk menggairahkan minat baca bagi masyarakat mulai dari usia dini hingga dewasa
"Hanjaba ini sangat penting dan momentum untuk mengairahkan minat baca mmasyarakat dari usia dini hingga dewasa," kata Mangara Pardede, Wali Kota Jakarta Pusat di lokasi, Kamis (11/8).
Mangara mengatakan, buku merupakan jendela dunia yang harus dikenalkan mulai kepada anak mulai dari usia dini hingga dewasa untuk pengetahuan dan wawasannya.
Pemenang Lomba Hanjaba Diumumkan 17 Agustus"Saat ini anak-anak yang ingin membaca tidak usah membeli buku, cukup membuka aplikasi I-Jakarta. Bisa dimanfaatkan seluruh lapisan masyarakat secara gratis," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Jakarta Pusat, Meti Lastri menjelaskan, berbagai perlombaan yang digelar di acara peringatan Hanjaba 2016 ini diikuti anak usia 4-5 tahun hingga para mahasiswa perguruan tinggi.