You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Genangan di Kelapadua Wetan Belum Surut
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Permukiman di Kelapa Dua Wetan Masih Tergenang

Permukiman warga di RT 01 dan RT 03, RW 08 Kelapa Dua Wetan, Ciracas, Jakarta Timur, hingga Senin (29/8) malam, masih tergenang dengan ketinggian antara 50 - 60 sentimeter. Genangan ini terjadi akibat luapan air Waduk Rawa Babon, Sabtu (27/8) lalu.

Kondisinya ya begini, masih tergenang. Karena ini paling parah dibanding sebelumnya

Pantauan Beritajakarta.com, hingga pukul 20.00 permukiman di Jalan Haji Ba'in masih tergenang dan aktivitas warga praktis lumpuh. Sebagian warga memilih mengungsi ke rumah saudaranya. Warga juga terpaksa memarkirkan kendaraan mobil maupun sepeda motor di jalan yang tidak tergenang.

Anton (63), salah seorang warga RT 01/08 Kelapa Dua Wetan mengatakan, genangan kali ini kondisinya lebih parah dibanding sebelumnya. Ini karena adanya tanah longsor dekat pintu air di bagian outlet di Jalan Darussalam. Sebelumnya, genangan biasa terjadi sekitar 50 sentimeter, namun kali ini bisa mencapai 80 sentimeter.

Jaktim akan Buat Sodetan di Kelapadua Wetan

"Kondisinya ya begini, masih tergenang. Karena ini paling parah dibanding sebelumnya. Kalau tidak ada longsor di pintu air ya tidak begini," ujarnya, Senin (29/8).

Friska (17), seorang warga lainnya mengatakan, untuk keluar masuk rumah terpaksa harus menggunakan sepatu boots. Ia takut kakinya menginjak benda tajam atau gigitan ular. Apalagi di dalam rumahnya masih tergenang sekitar 60 sentimeter.

"Untuk cari aman saja, ya harus pakai sepatu boots. Daripada nanti kenapa napa kan repot. Apalagi ini banyak oli tercecer jadi gatal-gatal kulit saya," katanya.

Kepala Suku Dinas Tata Air Jakarta Timur, Ahmad Yazid Bustomi mengatakan, untuk mengatasi genangan pihaknya akan membuatan sodetan. Rencananya penegerjaan sodetan dimulai malam ini juga.

"Dari siang tadi material bronjong untuk mengantisipasi longsor susulan sudah di lokasi. Ditargetkan pembuatan sodetan tuntas dalam tiga hari," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4124 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2798 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik