36 Petugas Pemeriksa Hewan Kurban Siaga di Pulau Seribu
Suku Dinas Kelautan, Pertanian dan Ketahanan Pangan (KPKP) Kepulauan Seribu mengerahkan sebanyak 36 petugas pemeriksa kesehatan hewan.
Petugas pemeriksa berasal dari dokter hewan dari kementerian Pertanian, Dinas dan Sudin KPKP, dan Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Institut Pertanian Bogor (IPB)
Mereka akan bertugas memeriksa kesehatan hewan sebelum dan setelah disembelih pada perayaan Hari Raya Idul Adha.
"Petugas pemeriksa merupakan dokter hewan dari Kementerian Pertanian, Dinas dan Sudin KPKP, dan Fakultas Kedokteran Hewan (FKH) Institut Pertanian Bogor (IPB)," kata Sutrisno, Kasudin KPKP Kepulauan Seribu, Kamis (8/9).
Djarot Dukung Public Awareness Pemotongan Hewan KurbanIa mengatakan, pihaknya secara rutin menurunkan petugas kesehatan ke lapangan guna memberikan jaminan bagi warga saat menyembeli hewan kurban.
"Serta memastikan daging hewan kurban yang disembelih sehat, sesuai syariat dan layak dikonsumsi," ujarnya.
Ia menjelaskan, petugas akan disebar di sejumlah lokasi di antaranya Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, Pulau Tidung, Pulau Panggang, Pulau Pramuka, Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pelabuhan Kali Adem (Muara Angke) dan Bahtera Jaya Ancol.
"Pemeriksaan dilakukan dua kali yakni sebelum disembelih pada hari Minggu (11/9) dan setelah dipotong pada Senin (12/9) nanti. Pemeriksaan meliputi pemeriksaan jantung, hati dan limpa daging," jelasnya.