You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Antisipasi Peredaran Narkoba, Lurah - Camat di Pulau Seribu Awasi Barang Masuk
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pemkab Perketat Pengawasan Narkoba di Pintu Masuk Pulau

Lurah dan camat di Kepulauan Seribu diminta mengawasi barang yang masuk melalui pelabuhan di wilayah masing-masing. Langkah tersebut diambil untuk mencegah peredaran permen mengandung narkoba yang terindikasi telah masuk sejumlah pulau permukiman.

Saya akan panggil Lurah Pulau Tidung dan Untung Jawa terkait adanya permen narkotika yang masuk ke wilayahnya

"Saya akan panggil Lurah Pulau Tidung dan Untung Jawa terkait adanya permen narkotika yang masuk ke wilayahnya. Sementara waktu paling tidak di pintu masuk pulau-pulau harus lebih diperketat," kata Budi Utomo, Bupati Kepulauan Seribu, Selasa (11/10).

Waspadai, Peredaran Narkoba Jenis Baru

Budi mengatakan akan berkoordinasi dengan Polres Kepulauan Seribu untuk memperketat pengawasan seluruh barang yang masuk ke pulau pemukiman.

"Satpol PP dan aparat kepolisian akan diturunkan menjaga pelabuhan sebagai pintu masuk barang," ujarnya.

Selain pengawasan, lanjut Budi, pintu masuk dari darat ke sejumlah pulau seperti di Tanjung Pasir dan Rawasaban, Tangerang juga harus diperbaiki.

"Termasuk pintu masuk dari Marina Ancol maupun Pelabuhan Kali Adem, agar mempermudah pengontrolan barang masuk ke pulau," tuturnya.

Ia menjelaskan, peredaran narkoba berubah bentuk menjadi jenis permen maupun rokok mainan yang disukai anak-anak. Narkoba tersebut bertujuan merusak generasi muda. 

"Kami juga berharap peran serta masyarakat turut terlibat mengawasi sehingga bahaya narkoba dapat ditangkal," jelasnya.

Sekadar dijetahui petugas gabungan yang terdiri dari polisi, Satpol PP dan aparatur kelurahan Pulau Tidung menggelar razia makanan jajanan yang dijual di empat sekolah dasar negeri (SDN), Senin (10/10).

Keempat sekolah tersebut meliputi SDN 03, MIN 26, SDN 02, SDN 01 Pulau Tidung. Hasilmya petugas berhasil menyita puluhan jenis jajanan permen yang terindikasi mengandung narkoba. Di antaranya permen jari sebanyak 43 buah, permen lolipop sebanyak 25 buah dan permen lipstik 43 buah.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1427 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1332 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1259 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1189 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1103 personFolmer