SMPN 285 Pulau Untung Jawa Ikuti Lomba Adiwiyata Nasional
access_time Selasa, 11 Oktober 2016 19:36 WIB
remove_red_eye 4374
person Reporter : Folmer
person Editor : Budhi Firmansyah Surapati
Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 285 Pulau Untung Jawa, Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan terpilih mewakili Provinsi DKI Jakarta dalam lomba Adiwiyata tingkat Nasional 2016.
SMPN 285 Pulau Untung Jawa terpilih mewakili Provinsi DKI Jakarta dalam lomba Adiwiyata tingkat Nasional 2016
Penunjukkan SMPN 285 Pulau Untung Jawa mewakili DKI Jakarta dalam lomba Adiwiyata tingkat Nasional setelah dinyatakan lulus administrasi oleh panitia lomba.
"SMPN 285 Pulau Untung Jawa terpilih mewakili Provinsi DKI Jakarta dalam lomba Adiwiyata tingkat Nasional 2016," ujar Riza Lestari Ningsih, Kasubid Pencegahaan Dampak Lingkungan Laut dan Pesisir, Kantor Lingkungan Hidup (KLH) Kepulauan Seribu, Selasa (11/10).
SMPN 85 dan SDN Rawajati 08 Masuk Seleksi Adiwiyata NasionalDikatakan Reza, selanjutnya panitia akan melakukan verifikasi lapangan pada 13 Oktober mendatang.
Ia mengatakan, lomba Adiwiyata perlu dilaksanakan untuk memberikan apresiasi kepada sekolah yang telah peduli dan berbudaya lingkungan.